Pigmentasi kulit adalah penggelapan kulit yang diakibatkan oleh paparan sinar matahari, terlalu banyak zat besi dalam tubuh, penyakit Addison, kehamilan, serta akibat kekurangan vitamin A dan vitamin E.
Ada banyak cara untuk mengatasi pigmentasi kulit, salah satunya adalah dengan menggunakan resep masker alami.
6 Resep Alami Mengatasi Pigmentasi Kulit dari Luar
Di sini saya bagikan enam resep alami yang bisa dibuat dengan mudah di rumah. Anda bisa pilih salah satu yang paling cocok untuk anda:
1. Masker stroberi
Tumbuk atau haluskan beberapa buah stroberi, lalu gunakan langsung sebagai masker wajah. Biarkan selama 20 menit sebelum membilas wajah dengan air bersih.
2. Kulit jeruk dan susu
Campur bubuk kulit jeruk kering dengan susu murni mentah hingga berbentuk pasta kental. Usapkan ke seluruh kulit wajah, biarkan selama 20 menit, kemudian bilas wajah dengan air bersih.
Kulit jeruk kering dan susu murni bermanfaat untuk mencerahkan kulit.
3. Masker ubi
Cara membuat masker ubi ini sangat mudah. Cukup dengan memarut sedikit ubi manis, peras hingga tidak terlalu cair juga tidak terlalu kental. Masker ubi siap digunakan. Biarkan pada wajah selama 20 menit sebelum dicuci dengan air bersih.
Ubi manis bermanfaat untuk mencerahkan kulit wajah.
4. Almond bubuk dan susu
Campur susu murni dengan almond bubuk hingga berbentuk pasta, lalu oleskan pada kulit wajah, biarkan selama 20 menit, kemudian bersihkan dengan air bersih.
Almond bubuk alami bisa dibuat sendiri dengan cara merendam kacang almond semalaman, kemudian blender sampai halus. Saring almond, untuk memisahkan antara air dan ampasnya.
Air almond adalah susu almond yang merupakan salah satu jenis susu nabati seperti susu kedelai. Susu almond bisa langsung diminum atau dicampur dengan bahan makanan lain. Sementara ampasnya bisa dikeringkan untuk menjadi almond bubuk (ground almonds). Almond bubuk bisa dipanggang menjadi cemilan. Atau gunakan ampas almond basah sebagai masker wajah.
5. Masker lemon dan mentimun
Campur perasan air lemon dan jus mentimun dalam jumlah yang sama, kira-kira dua sendok air lemon dan dua sendok jus mentimun. Usapkan pada seluruh wajah kecuali kulit sekitar mata. Biarkana 20 menit, baru kemudian dibilas dengan air bersih.
Campur air lemon dan mentimun juga bisa digunakan sebagai pembersih wajah dan toner. Jika digunakan secara teratur paling tidak dua kali seminggu, maka kulit akan menjadi lebih bersih dan cerah.
6. Masker pepaya muda
Parut atau blender sedikit pepaya muda (yang masih berwarna putih kehijauan) hingga menghasilkan 4 sendok makan pasta pepaya hijau, lalu gunakan sebagai masker wajah. Biarkan selama 20 menit, kemudian bilas dengan air bersih.
Gunakan masker pepaya muda ini dua hari sekali sampai didapat hasil yang diinginkan. Kalau kondisi kulit sudah membaik, penggunaan masker pepaya muda bisa dikurangi menjadi seminggu dua kali.
Enzym papain dalam pepaya muda berfungsi sebagai eksfoliator yang membantu mengelupas sel-sel kulit mati, memudarkan bintik hitam akibat penuaan dan paparan sinar matahari, sehingga kulit menjadi lebih halus, lembut dan tampak lebih cerah. Pepaya juga mengandung anti-oksidan yang penting untuk kesehatan kulit.
Banyak makan buah berry dan sitrus juga bisa membuat kulit lebih cerah. Anda bisa membuat jus atau smoothie berry sitrus lalu meminumnya setiap pagi, supaya kulit anda sehat dan cantik luar dalam.
Semoga informasi ini bisa membantu anda mengatasi masalah pigmentasi (penggelapan) kulit.
No comments:
Post a Comment